Senin, 09 Mei 2011

'Sonic' dr Heru Juara 1

DALAL MUSLIMIN

JUARA - Philip bersama Cucak Jenggot "Sonic" yang menjadi juara A di kelasnya.

'Sonic' dr Heru Juara 1

PEKALONGAN - Burung Cucak Jenggot milik dr Heru yang ebralamat di Jalan Patriot nomor 5 Kota Pekalongan, keluar menjadi juara pertama dalam lomba burung kliwonan di Paesan Kedungwuni, Jumat (22/4).
Burung yang diberi nama 'Sonic' itu mengandalkan isian suara cililin dan prenjak betina, sehingga dewan juri menyorot burung yang satu ini.
Philip, perawat 'Sonic' menuturkan, jika dirinya dipercaya oleh dr Heru untuk merawat dan melatih Jenggot miliknya. Dengan sering diberikan latihan rutin, akhirnya ketika lomba 'Sonic' mampu menjadi burung unggulan. "Untuk menjadi juara, yang penting rutin latihan mental," ujarnya.
Cucak Jenggot atau yang memiliki nama latin Alophoxius Bres (Grey-Cheeked bulbul dalam bahasa Inggris) merupakan keluarga dari Pycnonotidae. Burung pemakan buah ini memiliki suara besetan yang cukup khas dan sering disertai dengan tembakan, baik itu cucak jenggot jantan maupun cucak jenggot betina. Meski oleh sebagian kicau mania cucak jenggot sering di anggap sebagai burung master, namun dalam perkembanganya, cucak jenggot bisa juga dijadikan sebagai maskot dan bahkan dimaster oleh burung lain, terutama cucak jenggot jantan.
Dirinya tidak tanggung-tanggung memberikan extra food kepada burung kesayangannya dengan jangkrik hingga 40 ekor per hari. "20 pagi, 10 siang dan 10 sore," jelasnya. Disamping itu, ketika akan tampil lomba ditambah kroto.
Setelah jadi juara, tentunya burung menjadi tinggi harganya. "Ini harganya bisa mencapai Rp 15 jutaan," pungkasnya. (dal)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar